Resep Tumis Tempe Bakso yang Praktis dan Lezat untuk Sahur

Jum'at, 09 Juni 2017 - 06:30 WIB
Resep Tumis Tempe Bakso yang Praktis dan Lezat untuk Sahur
Resep Tumis Tempe Bakso yang Praktis dan Lezat untuk Sahur
A A A
JAKARTA - Membuat hidangan yang serba cepat namun tetap lezat tentu sangat dibutuhkan di bulan puasa ini terutama saat akan menyiapkan makanan sahur. Namun, para ibu seringkali kehilangan ide dan cenderung hanya menyajikan masakan yang itu-itu saja setiap harinya.

Untuk menambah inspirasi menu sahur, chef Dea Annisa berbagi resep dan cara membuat salah satu hidangan yang cukup mudah dibuat, yakni Tumis Tempe Bakso yang sangat cocok disantap bersama nasi putih di waktu sahur Anda dan keluarga. Penasaran seperti apa cara membuatnya? Yuk, intip cara membuatnya berikut ini!

Bahan-bahan:
10 butir bakso sapi, belah menjadi dua
250 gram tempe, potong-potong dadu
2 siung bawang putih, cincang
1 bh bawang bombay, cincang
10 bh cabai hijau, potong-potong
1,5 sdm kecap asin
2 sdm saus tiram
2 sdm kecap manis
Garam dan merica secukupnya
2 sdm minyak untuk menumis

Cara membuat :
1. Goreng tempe yang sudah dipotong dadu hingga berwarna kecoklatan, angkat dan sisihkan.

2. Panaskan minyak, tumis bawang putih hingga harum, kemudian asukkan potongan tempe dan bakso, taburi dengan sedikit garam dan merica, masak diatas api kecil hingga bakso berwarna kecokelatan.

3. Tambahkan bawang bombay, cabai hijau, kecap asin, kecap manis dan saus tiram, aduk rata. Angkat dan sajikan segera.
(alv)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4397 seconds (0.1#10.140)